Sabtu, 20 April 2013

PEMUDA DESA PEMATANG BERANGAN TAJA FESTIVAL REBANA SE- KABUPATEN ROKAN HULU GUNA MENYONGSONG MTQ PROVINSI RIAU KE-XXXII


Pasir Pengaraian (ampirohul.blogspot.com)
Pemuda Desa Pematang Berangan Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu Selasa (16/04) melaksanakan kegiatan Festival Group Rebana se Rokan Hulu.  Kegiatan ini secara langsung dibuka oleh Bupati Rokan Hulu Drs H Achmad Msi yang diwakili oleh Asisten Pembangunan Drs Syaiful Bahri MSi  dan juga  dihadiri Ketua LAM Riau Kabupaten Rokan Hulu T Rafli Armein S Sos  dan Kepala Desa Pematang Berangan Maisar.

Pelaksanaan acara Festival Rebana se Rokan Hulu ini dilaksanakan dalam rangka untuk menyambut pelaksanaan MTQ Riau ke XXXII yang akan dilaksanakan di Kabupaten Rokan Hulu tepatnya berlokasi di Desa Pematang Berangan Kecamatan Rambah.

Disela-sela acara pembukaan Festival Rebana se Rokan Hulu tersebut yang dilaksanakan di Depan SPBU Desa Pematang Berangan,Ketua Panitia Hamdan SE menjelaskan, bahwa acara Festival Rebana tersebut diikuti oleh 46 Group yang diutus dari berbagai desa se Rokan Hulu yang juga merupakan grup-grup terbaik di daerahnya masing-masing.

Senada dengan ketua panitia festival rebana, Ketua AMPI Kabupaten Rokan Hulu Herman. S juga menyampaikan bahwa AMPI ROHUL siap mensukseskan Acara Festival Rebana tersebut karena menurutnya acara ini juga terselenggarakan atas kerjasama Pemuda Desa Pematang Berangan dan AMPI Rokan Hulu, " semoga ini menjadi suatu gejolak kebangkitan para Generasi muda yang dapat menghasilkan karya-karya kreatifnya dalam meningkatkan prestasi-prestasi di masa yang akan datang" ujarnya.

Dalam pemberian nilai para peserta, panitia telah mengundang tiga orang dewan juri dan satu orang komisi dewan juri. Para peserta diharuskan membawakan satu lagu wajib dan satu lagu pilihan acara tersebut akan berlangsung selama enam malam.Dan untuk memotivasi peserta, Pemerintah Desa Pematang Berangan telah menyiapkan anggaran untuk pembinaan rebana  bagi para pemenang lomba yang tampil sebagai pemenang  juara 1.

Dihadapan peserta lomba dan undangan lainnya,  Drs Syaiful Bahri  menyampaikan, pelaksanaan festival rebana diharapkan untuk dapat mensukseskan pelaksanaan MTQ Riau. Nantinya lebih dari 20 ribu orang yang akan datang ke Rokan Hulu. Mari kita indahkan kampung halaman ini demi kedatangan tamu dari kab/kota se Riau.( nhoxs-cb17)


Minggu, 14 April 2013

Pelaksanaan Musda VII AMPI Provinsi Riau


Tembilahan (infoinhil.com) -Musyawarah Daerah VII Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Provinsi Riau. Pada Rabu (30/6) telah dibuka secara resmi oleh Gubernur Riau HM.Rusli Zainal dalam hal ini diwakili Wakil Bupati Inhil H.Rosman Malomo di gedung Telaga Puri Tembilahan. Perhelatan Musda yang dibuka dengan ditandai pemukulan gong dihadiri langsung Dewan Penasetan DPP AMPI Farhat Arafiq, Wakil Ketua DPP AMPI Shabil Ahmad dan Ketua DPD Golkar Riau H.Indra Mukhlis Adnan serta ketua DPD AMPI sekaligus utusan DPD AMPI Se-Riau juga para unsur muspida Inhil, perwakilan OKP dan perwakilan Partai yang ada di Inhil. Sementara itu Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Riau Indra M Adnan, dalam sambutannnya pada acara Musda AMPI tersebut menceritakan pengalaman ketika organisasi di ambang krisis. Dimana seluruh elemen, berusaha untuk menghapuskan organisasi yang ada hubungan dengan Golkar. Dengan tekad yang kuat, ia bersama rekan- rekannnya berhasil menyelamatkan AMPI hinga masih ada sampai sekarang ini.

“Setalah repormasi yang namanya organisasi yang masih ada kaitan dengan Golkar ingin dihabisi. Tapi dengan tekad yang kuat dari kita, AMPI tetap eksis dan mampu untuk bertahan, meski sempat vakum dari berbagai kegiatan,” jelas Indra.

Indra menambahkan pegawai sebenarnya tidak ada masalah kalau ingin bergabung dengan organisasi kemasyarakatan, tapi jangan bergabung di organisasi politik karena sudah ada UU yang mengaturnya. Karena bagaimanapun juga berpolitik itu sangat penting, tanpa berpolitik rasanya tidak akan mungkin seseorang akan mecapai tujuan yang diinginkannnya.

“Makanya silahkan saja kalau memang ada PNS ayng ingin bergabung di AMPI tidak ada permasalahan, karena AMPI bukan organisasi politik, tapi milik siapa saja. Jadi apapun latar belakangnya kalau ingin bergabung ke AMPI tidak ada permasalahan,” ujarnya.

Kemudian Dewan Penasetan DPP AMPI Farhat Arafik pada acara tersebut juga mengungkap bahwa AMPI merupakan suatu wadah yang mempunyai peranan penting terhadap perkembangan Partai Golkar. “ Kita berharap dengan dilaksananya Musda AMPI ini perkembangan dan kemajuan partai Golkar bisa terus membaik. “ ungkapnya

Selanjutnya Gubernur Riau yang diwakili oleh Wakil Bupati Inhil H Rosman Malomo yang membuka secara resmi Musda AMPI ke VII dalam sambutannnya juga mengharapkan kepada AMPI untuk memberikan sumbangsih mereka bagi kemajuan daerah. Karena bagaimanapun juga daerah ini sangat membutuhkan generasi muda yang kreatif dan inovatif dalam membangun daerah.

“Selaku Pemprov kita sangat mengharapkan sumbangan pemikiran dari AMPI demi kemajuan daerah. Karena kita menyadari masih banyak permasalahan yang terjadi di Riau yang membutuhkan peran dan kerjasama kita untuk memecahkannnya. Dengan jalinan kerjasama yang baik dari seluruh elemen masyarakat Insyaallah apa yang ingin kita capai dapat terwujud,” ujarnya (spt). 

sumber : http://www.infoinhil.com

Kamis, 11 April 2013

PRINSIP OF GOLKAR

Ical: Golkar Pilih Jadi Pohon, Bukan Rumput yang Diinjak

 
Depok : Aburizal Bakrie mengibaratkan Partai Golkar seperti pohon tinggi yang diterpa angin kencang. Analogi itu keluar dari mulut sang ketua umum karena Partai Golkar tak pernah lepas dari masalah.

"Menanggapi masalah-masalah yang ada, Partai Golkar memilih jadi pohon yang tinggi, sebab kalau pohonnya tinggi anginnya pasti Kencang," kata Ical di Kampus Universitas Indonesia (UI), Depok, Rabu (20/2/2013).

Ical menambahkan, Golkar lebih memilih untuk bersikap tenang dan menghadapi masalah yang ada dengan bijak. Ical juga memberikan imbauan kepada kader Partai Golkar untuk tidak menjadikan masalah yang ada sebagai penghalang untuk berprestasi.

"Partai Golkar memilih jadi pohon yang tinggi bukan rumput yang diijak-injak, saya meminta kader Golkar supaya tetap konsisten memberikan yang terbaik," tandasnya.

Partai Golkar saat ini tengah mendapat sorotan termasuk mengenai persoalan hutang Lapindo yang kembali mencuat. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sempat menyinggung soal ganti rugi lumpur Lapindo yang belum terbayar sebesar Rp800 miliar.

Source : www.okezone.com